Sabtu, 06 Juli 2013

Polres Rote Ndao Bidik Pembangunan Kantor Camat Landu Leko

Penyidik Kepolisian Resor (Polres) Rote Ndao memembidik dugaan korupsi pembangunan Kantor Camat Landu Leko tahun anggaran (TA) 2012, sebab terindikasi proses lelang dan pekerjaan yang dilakukan rekanan menyalahi spesifikasi teknis.

Demikian disampaikan Kapolres Rote Ndao, AKBP Drs. Hidayat yang dikonfirmasi media ini melalui Kasat Reskrim, AKP Benyamin Nikijuluw di ruang kerjanya, Rabu (03/07/2013) kemarin.

Menurut Nikijuluw, saat ini penyidik sementara dalam proses penyelidikan dugaan korupsi pembangunan kantor Camat Landu Leko, dimana anggota sementara melakukan pengumpulan bahan dan keterangan (pulbaket) terkait penyimpangan spesifikasi teknis.

Selain itu, kata Nikijuluw, penyidik juga sementara fokus mempelajari dokumen penetapan pemenang dalam proses lelang kantor Camat pemekaran dari Kecamatan Rote Timur ini, sebab ada dugaan konspirasi antara pemilik proyek (Bagian Administrasi Pemerintahan Setda Kabupaten Rote Ndao) dengan kontraktor pelaksana pembangunan kantor tersebut.

“Penyidik tengah melakukan pulbaket terkait dugaan penyimpangan pembangunan kantor Camat Landu Leko tahun anggaran 2012 pada SKPD Bagian Administrasi Pemerintahan Setda Kabupaten Rote Ndao,” katanya.

Masih menurutnya, pekerjaan pembangunan kantor camat tersebut terkesan dikerjakan asal-asalan, sehingga sampai dengan jatuh tempo kontrak pada akhir tahun anggaran 2012, realisasi fisik pekerjaan di lapangan hanya berkisar 60 persen saja.

Ditambahkan Nikijuluw, dalam penyelidikan ini selain melakukan pulbaket, penyidik juga akan memanggil beberapa pihak terkait untuk dimintai keterangan sehubungan dengan pelaksanaan proses lelang serta pembangunan kantor camat itu.

Untuk diketahui pada tahun anggaran 2012, Pemkab Rote Ndao mengalokasikan dana dari APBD Kabupaten bagi pembangunan 2 (dua) kantor camat baru, yakni kecamatan Ndao-Nuse yang merupakan pemekaran dari Kecamatan Rote Barat serta kecamatan Landu Leko yakni pemekaran Kecamatan Rote Timur.

Kantor Camat Ndao-Nuse yang dibangun di pulau Ndao telah selesai dikerjakan oleh kontraktor pelaksana, sementara Kantor Camat Landu Leko hanya mampu dikerjakan sekitar 60 persen saja. Dan, kini menjadi target aparat penyidik Polres Rote Ndao.

Sumber: nttonlinenow.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar